Ini Dia Film Romance yang Dijamin Tidak Membosankan

Kamu tim film action yang penuh dengan tantangan atau film drama yang ceritanya menyentuh? Kalau kamu lebih memilih untuk nonton film action cenderung seru dan menegangkan biasanya akan ngantuk jika diajak nonton film romance yang lebih santai. Namun, jangan anti dulu! Tidak semua drama romance itu membosankan dan bikin ngantuk lho. Misalnya seperti film-film di bawah ini, dijamin kamu akan tertarik menonton sampai akhir film!

  • Film Eternal Sunshine of The Spotless MindEternal Sunshine of The Spotless Mind (2004)

Kisah cinta antara Joel Barrish (Jim Carrey) dan Clementine Krucyznski (Kate Winslet) di film ini diceritakan dengan plot yang unik. Pasangan yang bertemu secara tidak sengaja dalam sebuah perjalanan ini memiliki karakter yang berlawanan. Awalnya hubungan mereka berjalan seperti biasa tapi perbedaan karakter akhirnya membuat Clementine merasa tidak nyaman sampai akhirnya hubungan mereka berakhir. Uniknya, terdapat sebuah perusahaan bernama lacuna inc yang dapat menghapus semua kenangan dan memori yang ingin dihilangkan oleh klien. Joel pun mendatanginya dan berharap dapat melupakan Clementine seutuhnya. Namun, ternyata Joel tidak bisa melawan takdir yang telah ditetapkan padanya.

  • 500 Days of Summer (2009)

Film romance ini diperankan oleh Zoey Deschanel sebagai Summer dan Joseph Gordon-Levitt sebagai Tom. 500 Days of Summer ini sukses menarik perhatian para penonton dengan jalan cerita yang unik. Meskipun dari awal narator film sudah mengingatkan bahwa ini bukan cerita mungkin banyak penonton yang mengira cerita pada 500 Days of Summer memiliki ending seperti cerita cinta kebanyakan. Namun, kamu yang sudah menonton pasti tahu mengapa narator mengingatkan film ini bukan merupakan sebuah cerita cinta. Namun, tak dapat dipungkiri, film ini memang bercerita tentang perjalanan hubungan romantis yang dijalani antara Summer dan Tom. Film ini juga mampu menginspirasi penonton dengan pelajaran cinta yang berharga.

  • Ruby Sparks (2012)

Film ini berkisah tentang kehidupan percintaan seorang penulis novel bernama Calvin (Paul Dano) yang mengalami peristiwa buruk secara berturut-turut. Awalnya ayah Calvin meninggal dan ditambah kekasihnya memutuskan untuk meninggalkan begitu saja. Kemudian Calvin pun merasa tertekan dan kehilangan mood untuk menulis. Sampai akhirnya psikiater yang ditemu Calvin memintanya untuk menuangkan sosok wanita ideal dalam pikirannya ke dalam sebuah tulisan. Saat Calvin menuliskannya, ternyata kemudian ia benar-benar bertemu dengan wanita yang digambarkannya dalam tulisan yakni, Ruby Sparks. Apa pun yang dituliskan Calvin benar-benar terjadi dan dilakukan oleh Ruby hingga akhirnya timbul sebuah konflik yang mengancam hubungan Calvin dan Ruby.

Happy watching!