Pindahan kantor pastinya sering dilakukan ketika kontrak di tempat atau gedung lama sudah habis. Atau, ke pengen mencari suasana baru karena itulah beberapa perusahaan melakukan pindahan kantor. Misalnya saja, pindah ke kantor yang nyaman seperti Menara Danareksa karena dilengkapi dengan fasilitas sewa ruang kantor Jakarta. Bahkan, tidak menutup kemungkinan, ada juga yang membangun gedungnya sendiri. 
Nah, kalau semisal perusahaanmu berencana untuk pindahan kantor, maka ada beberapa trik yang sebaiknya kamu tiru supaya semakin menghemat pengeluaran. Apa saja? Simak ulasannya di bawah ini, ya!
Susun anggaran, penting!
Mau pindahan saja harus menyusun anggaran? Yup, betul! Soalnya, dengan menyusun anggaran terlebih dahulu, maka dapat membantu menghindari dana perusahaan terbuang percuma ketika pindahan kantor. Tidak menutup kemungkinan kamu merasa kesulitan pada saat menyusunnya, maka dari itu coba cek ini:
- Kelola sendiri proyek pindahan supaya semakin nyaman ketika melakukannya tanpa perlu diganggu orang lain.
- Tentukan kapan sebaiknya pindahan kantor agar tidak mengganggu karyawan yang bekerja.
- Cek mana saja dokumen, arsip, dan furnitur yang perlu dibuang ataupun dipindahkan ke tempat baru.
- Cari tahu berapa harga sewa untuk pindahan, mulai dari mobil, truk, dan sebagainya untuk memudahkan pindahan.
Buat plan pindahan, wajib!
Setelah menyusun anggaran, maka tidak lupa pula membuat plan (rencana) untuk pindahan. Lagi-lagi, tujuan melakukan ini adalah untuk menghindari supaya tidak terjadi gangguan selama pindahan dilakukan serta bisa membantu menghemat lebih banyak pengeluaran. Caranya tidak sulit, berikut adalah di antaranya:
- Berbeda dengan ketika menyusun anggaran, ketika membuat plan ini kamu harus menentukan siapa saja yang terlibat ketika pindahan.
- Kemudian, catat semua kendala yang mungkin dapat terjadi selama dilakukan proses pindahan, misalnya macet, dan sebagainya.
- Tidak lupa membuat rencana cadangan supaya nantinya tidak mengganggu plan pindahan perusahaanmu.
- Semuanya memang harus dipindahkan, akan tetapi jangan hanya terpaku pada satu barang supaya barang lainnya bisa diselesaikan.
Ada barang tidak diperlukan, jual saja!
Dokumen, arsip, dan lainnya memang sangat penting dalam perusahaan. Maka dari itu, pilahlah semaksimal mungkin untuk mencegah dokumen hilang dan sebagainya. Kalau ada barang maupun peralatan di perusahaan yang sudah tidak terpakai, maka tidak ada salahnya untuk dijual.
Selain menghindari supaya tidak terlalu banyak barang yang dipindahkan, menjual barang juga dapat menghasilkan cuan, lho. Untuk itulah, tidak ada salahnya menjual barang-barang tidak terpakai tersebut.
Bagaimana, cukup mudah sekali bukan kalau berencana untuk pindahan kantor? Coba deh terapkan!
+ There are no comments
Add yours