Tips Simpel Perawatan Kulit Pria

Pria dapat dikatakan cukup sulit dalam merawat diri sendiri. Perawatan yang terlalu menyusahkan hingga terlalu terlihat ‘kemayu’ kadang menjadi hambatan sendiri untuk pria dalam memerhatikan diri. Kadang sabun mandi untuk kulit kering menjadi solusi yang diutamakan. Lebih dari itu, banyak cara dalam mencegah kulit kering pada pria.

perawatan kulit priaAktivitas ekstrem yang dilakukan pria lebih banyak berdampak kepada kondisi kulit yang mudah kering. Bagi kamu para pria yang memiliki masalah kulit kering seperti hal tersebut, kamu dapat ikuti tips berikut ini!

  1. Gunakan sabun yang sesuai dengan kebutuhan kulit

Kamu harus memilih sabun yang sesuai dengan kebutuhan kulitmu. Sabun memiliki kadar pH yang cukup berbeda-beda. Gunakan sabun yang memang dikhususkan untuk kulit kering atau yang memiliki pH yang rendah. Sabun yang memiliki pH yang tinggi akan cukup mudah membuat peradangan dan kekeringan pada kulit.

  1. Pelembab adalah hal yang wajib digunakan sehari-hari

Walaupun terkesan menyusahkan, pelembab juga termasuk hal yang wajib pria gunakan. Pelembab berfungsi untuk menjaga pH pada kulit agar tetap seimbang serta membuat kulit lebih kenyal. Ada baiknya kamu menggunakan pelembab kulit saat kondosi kulit masih sedikit masih basah. Hal tersebut tentu membantu agar pelembab mudah masuk kedalam pori-pori kulit dan terserap secara sempurna.

  1. Mandi dengan durasi yang wajar

Mandi adalah kegiatan yang paling disukai. Nuansa sejuk, menenangkan, membersihkan, apalagi karaokean sambil mandi adalah hal yang paling sering membuat kita lupa waktu saat mandi. Namun kamu lebih baik jangan berlama-lama saat mandi karena air dapat melarutkan lemak dalam kulit dan mudah untuk membuat kulit jadi mengering.

  1. Atur suhu dalam ruangan

Bila kamu termasuk orang yang cukup sering melakukan aktivitas dalam ruangan yang ber-AC atau bahkan ruangan yang tidak lembab, lebih baik untuk tidak berlama-lama atau solusi lainnya kamu dapat membeli pelembab udarah unuk ruangan. Hal tersebut cukup mudah dalam membuat kulit kering.

Cukup mudah bukan dalam mencegah kulit kering? Dengan hal sederhana seperti yang ada di atas, kamu dapat menjaga fisik tubuh kamu agar sehat selalu. Semoga bermanfaat, yah! (VIKW)