Wajib Tonton, Film Tentang Tokoh Bersejarah!

Apakah kamu suka nonton film bertemakan sejarah? Kalau suka, maka jangan sampai lupa menonton beberapa film bertemakan tokoh bersejarah berikut ini. Ketika menonton film-film tersebut melalui best 4K TV Indonesia maupun streaming di internet, maka dijamin membuatmu merasakan bagaimana perjuangan tokoh bersejarah menghadapi perang melawan negara lain sekaligus melihat seperti apa kejadian pertempuran pada saat perang dunia ke-2.

Nah, bicara mengenai film tentang tokoh bersejarah, berikut ini kami suguhkan beberapa film yang mengangkat tentang tokoh bersejarah tersebut, check it out: (source: IDNTimes)

  1. Downfall. Downfall merupakan salah satu film bertema sejarah yang mengangkat kisah pertempuran Jerman melawan Tentara Merah Uni Soviet setelah berhasil masuk ke ibukota. Film ini juga mengisahkan tentang akhir kekalahan Nazi yang berlindung di sebuah Fuhrerbunker. Di bunker ini, Adolf Hitler memerintahkan untuk membunuh anak-anak dengan pil beracun, membunuh para Menteri yang sudah setia padanya, dan dirinya bunuh diri. Sekilas info, film ini dibuat berdasarkan buku Inside Hitler’s Bunker.
  2. Darkest Hour. Darkest Hour sendiri bercerita tentang kisah perjuangan Perdana Menteri Inggris bernama Winston Churcill menghadapi pemimpin Nazi Adolf Hitler. Pada saat itu, dirinya harus mengambil keputusan penting antara harus berdamai atau tetap berperang dengan Tentara Nazi. Ini tentu menjadi keputusan yang cukup sulit mengingat pada masa itu satu-satunya sekutu Inggris yakni Prancis sudah berhasil direbut oleh Jerman dan seluruh Eropa Barat pun sudah dikuasai oleh Nazi.
  3. Emperor. Dirilis pada 2013 silam, film Emperor mengisahkan tentang kekalahan Jepang yang menyerah pada Amerika Serikat setelah Nagasaki dan Hiroshima dibom atom. Yang tidak kalah seru, film ini juga menceritakan siapa penjahat perang sebenarnya yang melakukan penyerangan terhadap Amerika Serikat dan harus bertanggung jawab atas perbuatannya. Seru, kan? Yuk, langsung deh ditonton!
  4. The King’s Choice. The King’s Choice mengangkat kisah tentang Raja Norwegia (King Haakon) dan Putra Mahkota (Olav) yang harus menentukan nasib negaranya pada saat Jerman ingin menduduki Norwegia tahun 1940 silam. Menariknya, film ini menggunakan tiga bahasa ketika berdialog, yakni Jerman, Denmark, dan Norwegia. Tonton, deh!

Itulah segelintir film yang mengangkat kisah tokoh bersejarah. Yuk, ditonton! –SH–