Wisata Romantis Ini Bisa Dikunjungi Bareng Pasangan

Pulau Bali memang dikenal sebagai salah satu wisata paling romantis di Indonesia sekaligus menyimpan keindahan alam sangat indah dan diakui oleh dunia. Namun, tidak hanya Bali, beberapa destinasi wisata berikut ini juga memiliki alam sangat memesona dan seringkali dimanfaatkan sebagai tempat prewedding oleh pasangan yang akan menikah. Nah, untuk Anda yang tertarik mengunjungi wisata tersebut, maka bekali perjalanan dengan membeli asuransi perjalanan Indonesia. Dengan memiliki produk asuransi jenis ini, maka perjalanan pun akan terasa semakin menyenangkan dan aman, tentunya.

wisata romantisAdapun beberapa wisata romantis tersebut adalah sebagai berikut ini, here we go!

  1. Pulau Cinta. Pulau Cinta adalah satu dari sekian banyak pulau romantis di Indonesia yang bisa Anda datangi bersama dengan pasangan tercinta. Pulau ini terletak di Gorontalo, Kecamatan Talimuta, Kabupaten Boalemo, Sulawesi. Di pulau ini, Anda bisa melakukan berbagai kegiatan menyenangkan, misalnya seperti berenang, bermain pasir putih, diving, jalan-jalan di jembatan kayu, dan masih banyak yang lainnya. Yang tidak kalah seru, di sini Anda bisa langsung menginap di pondokan yang sudah tersedia di pulai ini. Seru deh pokoknya!
  2. Pantai Setangi. Jika Anda memutuskan untuk liburan ke pulau Lombok, maka jangan lupa mendatangi Pantai Setangi. Pantai Setangi sendiri merupakan salah satu pantai dengan pemandangan sangat indah dan berlokasi di Villa Hantu Senggigi, Jl. Raya Senggigi, Batu Layar, Kabupaten Lombok Barat. Pemandangan indah di pantai ini bisa Anda lihat langsung melalui Villa Hantu yang berdiri kokoh di pinggiran pantai. Meski namanya Villa Hantu, Anda tidak usah khawatir karena villa ini tidak berhantu, kok. Tunggu apalagi, yuk liburan ke pantai satu ini!
  3. Bukit Bulu Coban Rais. Sudah pernah mendatangi wisata satu ini? Bukit Bulu Coban Rais merupakan wisata alam yang berada di kawasan Bukit Bulu Coban Rais, Desa Oro-Oro Ombo, Kecamatan Batu, Jawa Timur. Di sini, Anda bisa berfoto dengan pemandangan alam sangat indah dan berdiri di atas gardu pandang bertuliskan I Love U. Tidak cukup sampai disitu, di bukit satu ini Anda juga bisa berfoto di Ayunan Kaki Langit, Batu Flower Garden, dan Hammock. Datang kesini, yuk!

Tidak hanya wisata romantis di atas, Anda juga bisa mendatangi Jurang Tembelan, Pantai Sawangan, Gili Trawangan, Kalibiru Yogyakarta, dan sebagainya. Yuk, jalan-jalan bareng pasangan tercinta!